Cara Menghilangkan Panu dengan Bawang Putih, Ketahui 10 Tips Lainya

Panu atau Tinea versicolor merupakan penyakit kulit yang dapat menimbulkan berkurangnya rasa percaya diri.

Panu merupakan gangguan kulit yang menimbulkan bercak-bercak halus berwarna putih pada kulit. Gangguan kulit merupakan infeksi Malssezia furfur yang disebabkan oleh aktivitas dari jamur superfisial.

Lebih jelas lagi, gambaran klinisnya bisa berupa bercak putih halus hingga coklat kehitaman. Kondisi ini dapat ditemukan pada bagian ketiak, lipat paha, lengan, tungkai atas, wajah dan kulit kepala.

Adapun cara cara untuk menghilangkan panu dapat dilakukan dengan mengghunakan bahan yang biasa ditemukan di dapur, yakni bawang putih.

Bawang putih dapat digunakan untuk menghilangkan panu karena bawang putih memiliki kandungan allicin yang berguna untuk menghambat aktivitas enzim sistein proteina. Enzim sistein proteina ini merupakan penyebab dari gangguan metabolisme pada kulit.

Berikut cara menghilangkan panu dengan bawang putih:

Pertama, haluskan bawang putih dan buatlah menjadi pasta yang halus. Setelah itu campurkan dengan minyak kelapa atau minyak zaitun.

Kedua, Aplikasikan campuran pasta bawang putih itu dengan bola kapas.

Ketiga, Tunggu sampai kurang lebih 2 jam.

Keempat, Terakhir bilas dengan air bersih.

Untuk hasil yang maksimal, gunakan cara ini dua kali sehari sampai terjadi perubahan pada kulit.

Selain dengan menggunakan bawang putih, ada beberapa cara lain yang dapat digunakan untuk menghilangkan panu.

1. Lidah Buaya
Lidah buaya memiliki zat yang bersifat anti jamur dan antiinflamasi. Kedua zat ini sangat efektif untuk mencegah jamur.

Cara menggunakan lidah buaya untuk menghilangkan panu, antara lain:
- Ambil ekstrak gel daun lidah buaya.
- Oleskan gel tersebut pada kulit yang terinfeksi jamur.
- Tunggu hingga beberapa menit dan bilas dengan air bersih.

lakukan dua kali sehari selama beberapa minggu agar mendapatkan hasil yang makasimal.

2. Lengkuas

Daun.id

galangal-3270069__340.jpg

Lengkuas memiliki senyawa kuersetin, amilum, dan flavonoid yang bermanfaat untuk mengatasi bakteri dan jamur.

Cara menggunakan lengkuas untuk menghilangkan panu, antara lain:
- Potong lengkuas menjadi beberapa bagian.
- Kemudia gosokkan pada area panu.
- Gosok kulit hingga sedikit memerah dan mulai terasa pedih.

3. Kunyit

Daun.id

pixabay.com

Kandungan volatile yang dimiliki kunyit memiliki manfaat sebagai antiinflamasi. Selain itu, kandungan kurkumin juga merupakan antioksidan yang mampu mengatasi radikal bebas penyebab panu.

Cara menggunakan kunyit untuk menghilangkan panu, antara lain:
- Tumbuk halus kunyit dan tempelkan pada bagian terinfeksi jamur.
- Diamkan selama 15 menit.
- Terakhir bilas hingga bersih menggunakan air hangat.

4. Minyak Zaitun
Minyak zaitun yang dicampurkan madu dapat menjadi komponen yang pas untuk membasmi bakteri dan jamur.

Cara menggunakan minyak zaitun untuk menghilangkan panu, antara lain:
- Campurkan minyak zaitun dan madu.
- Oleskan pada area panu.

Lakukan hal ini 3 kali sehari untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

5. Jeruk Nipis

Daun.id

pixabay.com

Jeruk nipis memiliki antioksidan yang berfungsi melindungi tubuh dari radikal bebas. Kandungan asam sitrat di dalam jeruk nipis juga dapat menjadi anti bakteri dan anti jamur. Kandungan vitamin C yang tinggi juga merupakan senyawa lain yang dapat membantu membasmi panu.

Cara menggunakan jeruk nipis untuk menghilangkan panu, antara lain:
- Campurkan jeruk nipis dengan belerang(belerang dapat membantu membunuh kuman karena mengandung zat keratolitik).
- Aduk hingga berbentuk krim dan oleskan pada panu.
- Diamkan hinga mengering.
- Terakhir bilas dengan air hangat.

6. Tea Tree Oil
Sifat anti jamur yang dimiliki tea tree oil sangat bermanfaat untuk menghambat penyebaran infeksi.

Cara menggunakan tea tree oil untuk menghilangkan panu, antara lain:
- Gunakan tetesan tea tree oil pada area panu.
- Anda dapat mencampurkan tea tree oil dengan menambahkan minyak zaitun.
- Biarkan hingga mengering dan bilas dengan air hangat.

7. Yoghurt
Yoghurt yang dapat digunakan adalah yoghurt tanpa rasa dan pemanis. Kandungan probiotik yang ada di dalam yoghurt dapat menghambat pertumbuhan jamur.

Cara menggunakan yogurt untuk menghilangkan panu, antara lain:
- Oleskan yoghurt pada kulit yang terinfeksi jamur.
- Diamkan selama 20-30 menit.
- Terakhir bilas dengan air hangat.

8. Cuka Apel

Daun.id

pexels.com

Dalam cuka apel terdapat kandungan antimikroba yang bisa membantu meredakan infeksi jamur di kulit.

Cara menggunakan cuka apel untuk menghilangkan panu, antara lain:
- Oleskan cuka apel pada area yang terinfeksi jamur.
- Anda dapat menggunakan cuka apel sebagai pengganti salep.

Lakukan 3 kali sehari untuk mendapatkan hasil maksimal.

9. Belimbing Wuluh

Daun.id

pixabay.com

Belimbing wuluh memiliki sifat anti jamur yang mampu membantu untuk membasmi panu yang mengganggu.

Cara menggunakan belimbing wuluh untuk menghilangkan panu, antara lain:
- Potong belimbing wuluh dan usapkan bagian yang dipotong pada bagian yang terkena infeksi.
- Oleskan belimbing wuluh pada bagian panu.
- Tunggu selama 5 menit dan biarkan mengering.

10. Minyak Oregano
Kandungan carvacrol yang dimilikinya dapat membasmi dan mengurangi infeksi bakteri, jamur, virus, parasit, dan alergi. 

Cara menggunakan minyak oregano untuk menghilangkan panu, antara lain:
- Oleskan minyak oregano langsung pada kulit yang terkena infeksi.
- Kemudian diamkan hingga mengering dengan sendirinya.
- Terakhir bilas dengan air bersih.


You Might Also Like