Sekilas bekas jerawat memang tidak berbahaya, akan tetapi sebagian orang merasa terganggu akan kehadirannya.
Munculnya jerawat pada wajah memang menjadi masalah sebagian orang, khususnya kaum remaja. Kemunculan jerawat sangat ditakuti bagi sebagian besar remaja, sebab kemunculannya dianggap sangat mengganggu penampilan. Sehingga dapat mengurangi rasa percaya diri.
Jerawat kadang memang suka membandel dan betah berlama-lama di wajah. Bahkan kadang-kadang sudah dilawan habis-habisan sehingga hampir saja membuat stres. Giliran sudah berhasil mengatasi jerawat, malah muncul masalah baru yaitu berhadapan dengan bekas jerawat merah.
Justru bekas jerawatlah, kadang lebih mengganggu daripada jerawat itu sendiri. Sebab bekas jerawat ini lebih sulit dihilangkan, hingga bisa bertambah melebar kemana-mana. Kok bisa ya?.
Munculnya bekas jerawat merah pada wajah disebabkan terjadinya Post Inflammatory Erythema (PIE). Sehingga menyebabkan kulit kemerahan yang diakibatkan terjadinya inlamasi atau kerusakan pada pembuluh darah kapiler dibawah lapisan kulit dalam.
Biasanya kondisi ini terjadi disebabkan oleh jerawat batu, tetapi juga tidak menutup kemungkinan terjadi karena jerawat biasa. Bekas jerawat merah kadang-kadang bisa hilang dengan sendirinya, akan tetapi sebagian besar sangat sulit dihilangkan.
Melihat beberapa penyebab di atas, untuk mencegah bekas jerawat merah agar tidak muncul pada kulit ialah kesabaran. Dalam hal ini, sabar dalam menangani jerawat sehingga tidak memencet jerawat. Sebab memencet jerawat dapat memicu peradangan pada kulit, bahkan kerusakan.
Selanjutnya, bisa dicegah dengan cara menjaga kelembapan kulit dalam setiap saat. Bisa juga harus selalu menjaga kebersihan pada kulit wajah, mencuci wajah secara teratur.
Lantas bagaimana jika bekas jerawat sudah terlanjur muncul pada permukaan wajah. Tentunya ada beberapa cara yang bisa dicoba untuk menghilangkan bekas jerawat dan tidak melebar kemana-mana. Berikut ini caranya;
1. Pilihlah produk kecantikan yang berkualitas
Cara ini ditunjukkan bagi para pengguna produk kecantikan agar tidak sembarang memilih produk. Pilihlah produk yang sesuai dan cocok dengan kulit anda, sebab setiap orang memiliki tekstur kulit yang berbeda-beda. Kuncinya disini bukan yang mahal atau yang murah, tetapi yang cocok dengan kulit anda.
2. Menerapkan perawatan laser secara berkala
Jika memang bekas jerawat merah sangat bandel untuk dihilangkan, mungkin anda bisa mencoba cara ini. Dengan dampingan dokter, anda akan dipandu perawatan melalui sinar laser. Atau bisa mendatangi klimnik-klinik kecantikan terdekat.
3. Kantong teh hijau
Antioksidan yang terkandung dalam teh hijau memiliki beberapa manfaat untuk kecantikan kulit. Selain itu juga dapat membantu mengurangi peradangan dan melawan bakteri penyebab munculnya bekas jerawat merah. Kali ini anda dapat menggunakan kantong teh hijau yang sudah digunakan.
Caranya cukup mudah, seduh teh kantong hijau dengan air panas. Lalu pisahkan kantong sisanya dengan air teh. Setelah itu lakukan pengompresan pada bekas jerawat merah. Atau tempelkan kantong teh hijau pada bekas jerawat merah.
4. Perawatan dengan menggunakan madu
Madu sangat terkenal diberbagai kalangan memiliki banyak manfaat untuk mengobati macam-macam penyakit. Madu memiliki kandungan sifat antiseptik yang dapat membantu menghilangkan bekas jerawat merah. Selain itu juga dapat membantu menjaga kelembab an kulit.
Untuk menggunakan madu, cukup oleskan madu pada bagian bekas jerawat merah. Selain itu madu juga bisa dicampurkan pada masker yang anda gunakan.
5. Gunakan retnoid topikal
Retnoit topikal memiliki kandungan yang dapat digunakan untuk menghilangkan bekas jerawat merah. Diketahui dapat mempercepat regenerasi sel dan memperbaiki tekstur kulit wajah.
Gunakan pada malam hari, sebab retnoid dapat menyebabkan kulit sensitif terhadap sinar matahari. Penting untuk diperhatikan juga, hindarilah penggunaan pada ibu hamil.
6. Oleskan gel lidah buaya
Lidah buaya diketahui sudah terkenal sangat memiliki banyak manfaat untuk kecantikan. Kandungan polifenolnya sangat cocok untuk digunakan menghilangkan bekas jerawat merah. Gunakan gel lidah buaya dengan cara mengoleskan secara rutin pada bagian bekas jerawat merah.
7. Oleskan bawang putih
kandungan zat sulfur yang dimiliki bawang putih diketahui sangat efektif untuk menghilangkan bekas jerawat. Selain itu juga dapat mengatasi jerawat. Haluskan bawang putih secupnya, lalu oleskan pada bagian bekas jerawat merah. Tunggu 15 menit, lalu cuci dengan bersih dan lakukan secara rutin.
8. Asam Salisilat
Merupakan senyawa alami yang diketahui sangat efektif untuk menghilangkan bekas jerawat merah. Asam salisilat membantu anda menghilangkan kotoran yang terdapat dibagian wajah. Pastikan untuk digunakan pada jerawat saja, untuk menghindari hidrasi kulit bisa diimbangi dengan penggunaan pelembab.
9. Putih telur
Putih telur memiliki kandungan yang dapat menyamarkan bekas jerawat warna merah. Untuk penggunannya pun cukup mudah. Siapkan telur lalu pisahkan putih dan kuningnya. Pakai lah putih telur tersebut untuk bermasker, tunggu hingga mengering minimal 15 menit hingga menempel sempurna. Anda juga bisa menambahkan air perasan lemon supaya hasil lebih sempurna.
10. Irisan tomat
Tomat memiliki kandungan vitamin A, vitamin C, dan antioksidan yang dapat melembapkan kulit. Tomat bisa dipercaya untuk menghilangkan bekas jerawat merah pada kulit. Caranya mudah, iris tomat menjadi beberapa bagian dan cuci. Setelah itu tempelkan pada bekas jerawat merah minimal 2 kali sehari.
11. Masker kunyit
Kunyit juga diketahui mimiliki kandungan kaya antioksidan yang dapat menumbuhkan sel baru dengan cepat. Selain itu juga dapat diandalkan untuk menghilangkan bekas jerawat merah pada kulit wajah. Kunyit juga bisa anda tambahkan untuk bahan masker alami lainya.
Beberapa rangkaian di atas merupakan informasi seputar bekas jerawat merah, mulai dari penyebab, mencegah, hingga cara menghilangkannya. Anda bisa mengaplikasikannya sendiri di rumah, jika jerawat masih tak kunjung sembuh. Sebaiknya berkonsultasi langsung dengan dokter spesialis kulit.